Kec. Rengel(Humas)– Dalam rangkaian program Sabtu Sehat, MTs Negeri 2 Tuban mengadakan kegiatan UKS bertema ‘Isi Piringku’ pada hari ini, Sabtu (24/8/2024) di lapangan madrasah. Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen madrasah untuk meningkatkan kesadaran siswa mengenai pentingnya kesehatan dan gizi seimbang. Program Isi Piringku ini bertujuan untuk memberikan edukasi kepada para siswa tentang pola makan sehat, sesuai dengan pedoman gizi seimbang.

Kegiatan ini dimulai dengan pembacaan Juz Amma dan Asmaul Husna, dilanjutkan sambutan oleh Kepala Madrasah, penyuluhan gizi oleh Koordinator Tim Gizi madrasah yang mengupas tuntas mengenai komposisi makanan yang baik untuk dikonsumsi sehari-hari. Program Sabtu Sehat ini diikuti oleh siswa, guru dan seluruh staf madrasah.

“Kami berharap melalui program ini, siswa dapat lebih memahami pentingnya asupan gizi yang tepat untuk mendukung kesehatan dan aktivitas belajar mereka,” ujar Qomaruddin, Kepala MTs Negeri 2 Tuban dalam sambutannya. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh orang tua yang sudah menyiapkan bekal buat anak-anak sehingga program ini bisa terlaksana dengan baik.

Selanjutnya Koordinator Tim Gizi madrasah, Tutik Rokhana menyampaikan kegiatan ini adalah bagian dari upaya untuk menciptakan generasi muda yang sehat, cerdas, dan berakhlak mulia menuju Indonesia Emas.

Dengan adanya kegiatan ini, MTs Negeri 2 Tuban berharap dapat memberikan kontribusi nyata dalam pembentukan generasi yang lebih sehat dan sadar akan pentingnya gizi seimbang. Madrasah berharap program Isi Piringku ini dapat menjadi langkah awal yang baik dalam menciptakan lingkungan madrasah yang sehat dan berdaya guna bagi seluruh warga madrasah. (Qom)

Editor: Laidia Maryati

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *