BimasIslam (Humas)–KUA (Kantor Urusan Agama) Montong menerima kunjungan supervisi dari seksi Bimas Islam Kementerian Agama Kab. Tuban, Kamis (25/7/2024). Tim supervisi yang terdiri dari Kasi Bimas Islam dan beberapa staf melakukan evaluasi terhadap berbagai aspek di KUA, seperti administrasi nikah, pelayanan konsultasi keagamaan, pembinaan akhlak, serta pengembangan program keagamaan dengan tujuan untuk memastikan transparansi dan akuntabilitas dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan.

“Kunjungan ini juga merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk meningkatkan kualitas pelayanan keagamaan di tingkat kecamatan,” ujar Kasi Bimas Islam, Mashari. Menurutnya
kegiatan Supervisi ini dilakukan dalam rangka mengukur kinerja Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan dan jajarannya dalam pelayanan terhadap masyarakat.

“Selain itu, tujuan lainnya adalah untuk memberikan bimbingan dalam tata kelola administrasi di Kantor KUA Kecamatan” imbuh pria asal Kota Soto tersebut.
Ia berharap komunikasi antara Bimas Islam dan KUA terjalin dengan baik. “Semoga dengan kunjungan supervisi ini kedepannya bisa meningkatkan inovasi selaku ASN dan Penyuluh Agama Honorer di lingkup KUA Kec. Montong khususnya dan lingkup Kementerian Agama pada umumnya.

Usai menyambut tim supervisi, Kepala KUA Montong Anwar Hidayat, mengaku segenap keluarga besar KUA Kecamatan Montong senantiasa terbuka untuk menerima masukan dan arahan dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat. “Kami berharap dengan adanya supervisi secara berkala seperti ini, KUA Montong dapat terus meningkatkan kualitas pelayanan, memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat, serta menjaga integritas dan profesionalisme dalam setiap aktivitas yang dilaksanakan, pungkasnya.
(anwar siiip/lai)

Editor: Laidia Maryati