Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tuban Ahmad Munir memberikan tausiah acara Silaturahim & Istihlal Koordinator Wilayah 2 IGRA (Ikatan Guru Raudhatul Athfal) di RA Nasy’atul Ulum Balen Bojonegoro, Sabtu (27/5/2023).
Munir menyampaikan hikmah setelah puasa.
“Ramadhan mendidik kita untuk menjalin hubungan hablum minallah, sedangkan bulan Syawal menjalin hubungan hablum minannas,” ujarnya.
Masih menurut Munir, ibadah puasa itu merupakan ibadah yang tidak bisa pamer. “Satu-satunya ibadah yang tidak bisa untuk pamer insyaallah hanya puasa, orang melaksanakan puasa itu harus betul-betul karena Allah dan tidak ada pamrih,” kata ia.
Pria tegas ini mengajak untuk mengambil hikmah dari puasa dan menerapkan dalam kehidupan sehari-hari.
“Implementasinya untuk guru RA adalah kita harus semakin disiplin kerja untuk mengejar ridha Allah SWT. “Mengajar karena panggilan jiwa bukan mengajar karena panggilan kerja, artinya, lakukan semua dengan ikhlas karena Allah bukan karena manusia, jika salah meletakkan dasar, hasilnya kepada anak akan berbeda,” ujarnya.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bojonegoro, Abdul Wahid juga memberikan sambutan. Ia menyampaikan Koordinator wilayah II IGRA wilayah Lamongan, Tuban dan Bojonegoro, Ummu Hanik sebagai tuan rumah harus menghormati tamu sebaik mungkin. “Kita berikan tempat yang layak, suguhan yang pantas bahkan hiburan, dengan harapan tamu yang diundang betah,” ujarnya.
Mewakili Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lamongan, Kasi Pendidikan Madrasah, Banjir Sidomulyo menyampaikan salam Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lamongan. “Mohon maaf beliau harus mendampingi tamu dari Kemenag pusat acara di Lamongan, semoga kehadiran kedua Kepala Kantor Tuban dan Bojonegoro bisa membawa semangat untuk para guru RA dan guru RA bisa menumbuhkan trush untuk masyarakat,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua IGRA Kabupaten Tuban, Istianah yang hadir bersama seluruh pengurus mengucapkan terimakasih. “Terimakasih kabupaten Tuban lengkap hadir Kepala Kantor bersama Kasi Pendidikan Madrasah serta Pranata Humas,” ujarnya.
Acara ini mempunyai tujuan utuk mempererat tali persaudaraan dan silaturahim antar pengurus RA se-wilayaah kerja II yakni Lamongan Tuban dan Bojonegoro dengan pejabat yang berhubungan dengan pendidikan yang berada di Kantor Kementerian Agama di tiga Kabupaten tersebut. (Lai)
Editor: Laidia Maryati



