Abdul A’la, Penyuluh Agama Islam Non PNS asal kabupaten Tuban mewakili Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur mengikuti pemilihan Penyuluh Agama Islam teladan tingkat nasional. Acara digelar oleh Kemenag RI melalui Direktorat Penerangan Agama Islam di The Highland Park Resort Bogor.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tuban, Sahid, saat dikonfirmasi mengatakan setelah melewati seleksi di Jawa Timur akhirnya terpilih Abdul A’la asal Singgahan kabupaten Tuban sebagai perwakilan lomba ke tingkat nasional.
“Setelah diadakan seleksi tingkat Propinsi Jawa Timur Penyuluh kami menjadi terbaik 1 (satu) sehingga di tugaskan Kanwil Kemenag Jatim untuk mewakili Jawa Timur,” kata ia, Selasa (30/11/2021) diruang kerjanya.

Pemilihan Penyuluh Agama Islam Teladan Nasional tahun ini dibagi menjadi dua kategori. “Untuk kategori penyuluh agama Islam PNS yang ke XII dan penyuluh agama Islam Non PNS ke III,” ucapnya. Kegiatan yang diikuti 34 Propinsi se Indonesia dengan 68 peserta ini berlangsung selama 4 (empat) hari mulai tanggal 28 Nopember – 1 Desember 2021.
“Mohon doa dan dukungan masyarakat Tuban, semoga saat presentasi di hadapan juri lancar,” tambahnya.

Membenarkan hal itu, Mashari, Kasi Bimas Islam Kemenag Tuban yang ikut mendampingi saat lomba menjelaskan Abdul A’la asal kecamatan Singgahan Kabupaten Tuban mengikuti lomba ini mengusung tema “Inovasi dan Revitalisasi KUA untuk Meningkatkan Kualitas Umat Beragama”.

Pria asal kota Soto ini menambahkan, Direktur Penerangan Agama Islam, Syamsul Bahri dalam sambutan technical meeting mengungkapkan, kegiatan pemilihan Penyuluh Agama Islam Teladan tahun 2021 ini bukan semata-mata untuk kompetisi tetapi untuk ajang silaturrahim, berbagi inspirasi dan inovasi Penyuluh Agama Islam seluruh Indonesia.

Sebagaimana diketahui Kantor Wilayah Kemenag Provinsi Jawa Timur mengirimkan dua delegasi Penyuluh Agama Islam PNS asal Kabupaten Magetan Rofiudin dan Penyuluh Agama Islam non PNS Abdul A’la asal Tuban. (lai/mshr)

Editor: Laidia Maryati

Abdul A’la bersama KakanKemenag Tuban dan Kasi Bimas Islam
Abdul A’la bersama Direktur Penerangan Agama Islam dan Kasi Bimas Islam Kemenag Tuban
Kasi Bimas Islam, Mashari saat mendampingi Abdul A’la

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *